Latest Audio :

TAFSIR AL MUYASSAR ADH DHUHAA

Image result for tafsir muyassar
(1-3) "Demi waktu Dhuha (ketika matahari naik sepenggalah), dan demi malam, apabila telah sunyi, Tuhanmu tidak meninggalkanmu (Muhammad) dan tidak (pula) membencimu,"1090
Allah bersumpah dengan waktu dhuha, dan maksudnya adalah seluruh siang, juga dengan malam yang membuat makhluk tenang dan kegelapannya pekat. Allah bersumpah dengan makhluk yang Dia kehendaki. Sedangkan makhluk, tidak boleh bersumpah dengan selain Khaliknya, karena sumpah dengan selain Allah adalah syirik. Tuhanmu, wahai Nabi, tidak meninggalkanmu dan tidak marah kepadamu hanya karena menahan wahyu darimu.

[1090] Ketika wahyu turun kepada Nabi Muhammad  sempat terhenti untuk sementara waktu, hingga orang-orang musyrik berkata, 'Tuhannya (Muhammad) telah meninggalkannya dan benci kepadanya." Maka turunlah ayat ini untuk membantah 
perkataan orang-orang musyrik itu.
(4-5) "dan yang kemudian itu benar-benar lebih baik bagimu dari yang permulaan,1091 Dan kelak Tuhanmu benar-benar akan memberikan karuniaNya kepadamu, sehingga engkau menjadi ridha (puas)."
Kehidupan akhirat lebih baik bagimu daripada kehidupan dunia. Dan Tuhanmu akan memberimu, wahai Nabi, berbagai macam kenikmatan di akhirat, maka kamu akan ridha dengannya.


[1091] Ada ulama tafsir yag mengartikan, "dan akhirat itu lebih baik bagimu dari dunia ini". Dan juga yang mengartikan, "Akhir Perjuangan Nabi Muhammad  itu akan menjumpai kemenangan-kemenangan, sedang permulaannya penuh dengan kesulitan-kesulitan".
(6-8) "Bukankah Dia mendapatimu sebagai seorang yatim, lalu Dia melindungi-(mu) ? Dan Dia mendapatimu sebagai seorang yang tersesat,1092 lalu Dia memberimu petunjuk? Dan Dia mendapatimu sebagai seorang yang kekurangan, lalu Dia memberimu kecukupan?"
Bukankah Tuhanmu mendapatimu sebagai anak yatim yang bapakmu wafat saat kamu masih dalam rahim ibumu lalu Tuhanmu menjaga dan melindungimu? Tuhanmu mendapatimu tidak mengetahui apa itu aI-Qur'an dan apa itu iman, lalu Dia mengajarimu apa yang tidak kamu ketahui dan membimbingmu kepada amal terbaik? Tuhanmu juga mendapatimu miskin, lalu Dia menggiring rizkiNya kepadamu, membuatmu merasa berkecukupan dengan qana'ah dan kesabaran?


[1092] Yakni, tidak mengerti agama dan petunjuk, dan kebingungan untuk mendapatkan kebenaran yang tidak bisa dicapai oleh akal. Lalu Allah menurunkan wahyu kepada Nabi Muhammad .
(9-11) "Maka terhadap anak yatim, Janganlah engkau berlaku sewenang-wenang. Dan terhadap orang yang meminta-minta, janganlah engkau menghardik(nya). Dan terhadap nikmat Tuhanmu, hendaklah engkau menceritakannya (dengan bersyukur)."

Jangan memperlakukan anak yatim dengan buruk. Jangan menghardik orang yang meminta-minta, sebaliknya berilah dia makan, dan penuhilah hajatnya. Untuk nikmat Tuhanmu yang telah Dia limpahkan kepadamu, maka bicarakanlah hal itu.
Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Pusat Kajian Sunnah - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger