Latest Audio :

TAFSIR AL MUYASSAR AL QADR

Image result for tafsir muyassar

(1) "Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (al-Qur'an) pada malam qadar."1099
Sesungguhnya Kami menurunkan al-Qur'an di malam yang mulia dan utama, yaitu salah satu malam di bulan Ramadhan.

[1099] Malam qadar mempunyai beberapa arti, di antaranya malam kemuliaan, karena pada malam Itu permulaan diturunkannya al-Qur'an dari Lauhul Mahfuzh kepada Nabi Muhammad .


(2) "Dan tahukah kamu apakah malam qadar itu?"

Tahukah kamu, wahai Nabi, apa itu malam qadar dan mulia?
(3) "Malam qadar itu lebih baik daripada seribu bulan.

Malam qadar adalah malam penuh berkah, amal shalih padanya lebih baik daripada amal 1000 bulan di selainnya yang tidak ada malam qadar padanya.
(4) "Pada malam itu turun para malaikat dan ar-Ruh (Jibril) dengan izin Tuhan mereka untuk mengatur semua urusan"

Para malaikat dengan jumlah besar turun, di antara mereka adalah Jibril dengan izin Tuhan mereka membawa segala urusan yang Tuhan tetapkan pada tahun tersebut.
(5) "Sejahteralah (malam itu) sampai terbit fajar."

Sepanjang malam itu aman, tidak ada keburukan padanya hingga terbit fajar.
Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Pusat Kajian Sunnah - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger